banner 728x250

Ketiga Paslon Respon Regulasi Kekerasan Pada Anak di Kalbar

banner 120x600
banner 468x60

KALBAR, BERITABORNEO.CO.ID Regulasi dalam memberikan perlindungan kepada anak dari kekerasan menjadi topi pada debat kedua Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan yang diselenggarakan di Hotel Swiss Bellin, Singkawang, pada Selasa, 05/11/24.

Jakius, calon Wakil Gubernur nomor urut 03 merespon tema yang disuguhkan panelis melalui gagasannya, bahwa menurutnya, salah satu cara untuk memberikan perlindungan kepada anak dari kekerasan dalam memperkuat pelayanan yang khusus adalah dengan kebijakan-kebijakan.

banner 325x300

“Harus menguati pelayanan yang khusus, salah satunya membuat kebijakan dari segala masalah seperti pemerkosaan dan lain-lain.”

Berbeda dengan Didi, Calon Wakil Gubernur Dari 01 tersebut menyambut dengan sebuah solusi dalam hal pencegahan kekerasan kepada anak melalui membangun sarana pendidikan serta beberapa point yang menurutnya memang sudah tercantum dalam UUD Perlindungan Anak.

“Terkait UUD nomor 35 tahun 2014 tentang perlindungan anak. Kami memberikan 1 solusi, membangun 43 sekolah baru. 26 sekolah revalitas. Kemudian meningkatkan pendidikan ekslusif untuk peserta didik yang memiliki keistimewaan atau kebutuhan khusus se-Kalbar.” Pungkasnya.

Sementara itu, Krisantus dari Paslon 02 berkomitmen akan mendorong Dinas Pendidikan untuk memberikan motivasi yang tidak hanya kepada siswa, melainkan juga kepada para guru sebagai ujung tombak dalam proses belajar mengajar.

“Mendorong Dinas Pendidikan untuk terus memberikan motivasi tidak hanya kepada anak, tetapi juga guru.” Ujar Krisantus.

Terlepas dari jawaban masing-masing Paslon, penentu terlaksana atau tidaknya ide dan gagasan yang dipaparkan oleh ketiga paslon tersebut adalah masyarakat Kalimantan Barat pada Rabu, 27-November-2024 mendatang.

banner 325x300

Tinggalkan Balasan